Profil

Profil Kabupaten Agam

Secara Geografis Kabupaten Agam terletak Antara ketinggian antara 0 - 2.877 meter di atas permukaan laut. Sebelah utara berbatasan dengan Kabupaten Pasaman dan Pasaman Barat, selatan dengan Kabupaten Padang Pariaman dan Tanah Datar, timur dengan Kabupaten Lima Puluh Kota dan barat dengan Samudera Indonesia. Terdapat sebanyak enam belas kecamatan di Kabupaten Agam, dengan kecamatan terluas berada di Kecamatan Palembayan dengan luas sebesar 349,77 km2 dan kecamatan terkecil berada di Kecamatan Banuhampu dengan luas sebesar 28,48 km2.